Kamis, 16 Agustus 2012

Milan Buat Pemain Murah Raih Sukses


Gelandang AC Milan, Antonio Nocerino (DAYLIFE)

Antonio Nocerino yakin AC Milan akan tetap bertahan meski kehilangan Zlatan Ibrahimovic dan Thiago Silva, yang hijrah ke Paris Saint-Germain, di bursa transfer ini.

Gelandang pekerja keras itu menegaskan ini bukan kali pertamaRossoneri kehilangan nama besar, karena itu, siapapun yang bergabung ke San Siro pasti tidak akan kesulitan beradaptasi meski tidak berstatus bintang. 

Nocerino merefleksikan hal tersebut pada karirnya saat bergabung dari Palermo tahun lalu. "Siapapun yang datang ke AC akan tampil bagus, sama seperti yang saya lakukan tahun lalu," ucapnya pada RAI Sport.

"Milan membayar 3000 Lira (£1,21 atau setara dengan Rp16 ribu) ditambah sebuah soda untuk mendatangkan saya, lalu saya mencetak 11 gol," tambah Nocerino, menegaskan pemain berharga murah tetap bisa tampil bagus.

"Saya tidak tahu (siapa yang akan dibeli Milan). Pemain bagus pergi, tapi itu juga terjadi di masa lalu."

"Milan adalah Milan, sebuah klub luar biasa yang akan terus tampil bagus, siapapun pemain yang datang dan pergi," imbuh Nocerino.

Bukan pertama kali Milan berhasil dalam melakukan pembelian pemain. Sebut saja Andriy Shevchenko, Kaka, dan Thiago Silva menjadi contoh pemain yang didatangkan dengan harga murah dan berhasil dijual dengan harga selangit, usai mengecap sukses di San Siro.
Saat ini Milan sedang bersiap untuk kembali merebut gelar Scudetto yang dicomot Juventus musim lalu. Raksasa Serie A itu akan memulai laga mereka saat menjamu Sampdoria, 26 Agustus 2012.



0 komentar:

Posting Komentar

Pertanyaan, Komentar, Kritik dan Saran? Silahkan Berkomentar di kolom bawah ini!

No Spam, No Racist, No Porn.!!