Kamis, 08 Juli 2010

Optimisasi Mesin Pencari (SEO) Untuk Meningkatkan Jumlah Pengunjung Website/Blog.

Tidak dapat dipungkiri, sebuah website atau blog yang menjadi urutan teratas pada hasil pencarian di mesin pencari (search engine) memiliki peluang lebih besar untuk dikunjungi para pengguna internet. Mereka cenderung lebih tertarik dengan beberapa website atau blog yang ada di halaman awal karena dianggap lebih relevan dengan keyword yang mereka cari.

Berdasarkan logika tersebutm Anda bisa meningkatkan jumlah pengunjung website atau blog Anda dengan syarat berada di urutan teratas dari mesin pencari.


Salah satu cara agar website atau blog menjadi urutan teratas pada mesin pencari adalah dengan strategi optimasi mesin pencari. Strategi ini lebih dikenal dengan sebutan SEO atau Search Engine Optimization.

Elemen Pendukung SEO.

Sebelum membahas strategi yang lebih mendalam, setidaknya Anda harus memperhatikan 8 elemen dasar pendukung SEO, yaitu : 

1. Keterkaitan nama Domain.

2. Titel (Judul).

3. Meta Keyword.

4. Meta Diskripsi.

5. Keterkaitan isi/konten.

6. Sitemap.

7. Natural Listing.

8. Backlink.

Keterkaitan Nama Domain.

Cara kerja search engine pertama kali ketika dimasukan keyword adalah menyesuaikan antara keyword tersebut dengan nama domain dari sebuah website atau blog. Jadi, pertimbangkan baik-baik sebelum menentukan nama doamin. Usahakan sebuah nama domain bisa mencakup isi dari materi dari sebuah website/blog.


                                     Gambar 1.1 rwidanto.co.cc No. 1 di Google

Title (Judul).

Pengguna dan penempatan sebuah title atau judul akan membantu sebuah blog untuk dapat bertanding di urutan atas Google.
Untuk itu, usahakan judul blog atau artikel mempunyai korelasi antara keyword dan deskripsi dan isi materi sebuah blog.

                                      Gambar 1.2 Blog dengan judul www.rwidanto.co.cc

Meta Keyword.

Metadata mencakup semua informasi pada sebuah data. Hal ini berlaku juga untuk website atau blog. Untuk memasukan metadata kedalam website atau blog, Anda bisa menggunakan tag meta, . Metadata yang berguna untuk mendukung SEO adalah meta keyword dan meta deskripsi.

Jika Anda sudah mengatur meta keyword dan cocok dengan keyword yang dimasukan oleh pengguna internet pada mesin pencari, website/blog Anda akan muncul di antara jutaan website atau blog web yang ada.

Walaupun tidak semua pengguna internet menggunakan nesin pencarian yang sama, bahkan ada beberapa algoritma mesin pencari yang tidak memakai meta keyword untuk melakukan proses pencarian, tetapi alangkah bijaksana bila kita tetap memakai met.

Deskripsi. 

Meta deskripsi tak kalah penting dengan meta keyword, kedua meta ini memang harus diletakan di sebuah website atau blog agar mesin pencari mampu menemukan website/blog Anda. Keyword dan deskripsi yang tepat akan mampu membawa website/blog Anda ke urutan atas Google.

Keterkaitan Isi/Konten

Dalam konten sebuah blog kita mencantumkan dan memberikan korelasi antara isi postingan setiap artikel dengan keyword. Dengan korelasi yang baik, mesin pencari akan semakin bersahabat dengan blog kita, dan mampu membawa ke urutan terhormat di jajaran atas para mesin pencari. Jadi, usahakan kita selalu konsisten dengan apa yang selalu kita tulis dalam artikel dengan seluruh korelasi keyword, title, dan deskripsi dari blog. Semakin banyak kita mengulang-ulang dan memasukkan keyword ke dalam isi artikel, maka blog kita akan semakin berani tampil di halaman awal mesin pencari.


Sitemap.

Sitemap bisa diumpamakan sebagai sebuah peta dari seluruh isi blog kita. Dengan sitemap blog akan semakin mudah untuk dikenali oleh mesin pencari.

Natural Listing.

Yaitu salah satu eleman lain untuk optimasi SEO dengan cara mendaftarkan website/blog kita ke mesin pencari maupun ke web directory. Tidak harus banyak, cukup mendaftarkan website/blog kita ke beberapa mesin pencari yang memiliki tingkat popularitas tinggi dan sering dipakai oleh pengguna internet. Misalnya : 
- Google.com, kita bisa mendaftarkan melalui http://www.goole.com/addurl
- Yahoo.com, melalui http://submit.search.yahoo.com
- MSN.com, melalui http://search.msn.com.sg/docs/submit.aspx
- Dmoz.org, melalui http://www.dmoz.org 













                               



4 komentar:

affiliate nita mengatakan...

boss, tiap tulisan tolong kasih contoh kode meta tagnya, soalnya kalo di cek di w3c kode tersebut salah ya? salam dari http://pusatcasio.blogspot.com/

Renaldy Widanto mengatakan...

Meta tagnya ga bsa dimasukin, kalo dimasukin trs di posting, ga muncul tulisannya... Maaf ya gan..

Anonim mengatakan...

terima kasih mas atas tulisannya.Sy ini pemula dalam hal pembuatan website.jadi harus banyak belajar...salam...

GONOL mengatakan...

Tulis sumbernya biar jelassssssssssssss

Posting Komentar

Pertanyaan, Komentar, Kritik dan Saran? Silahkan Berkomentar di kolom bawah ini!

No Spam, No Racist, No Porn.!!