Minggu, 06 Juni 2010

Mari Selamatkan Bumi Kita..!!

Mari Hijaukan Bumi kita untuk Kepentingan Masa Depan Kita!

Pemanasan bumi adalah hal yang biasa karena planet ini memang terus menghangat dan
mendingin berkali-kali selama 4,65 milyar tahun sejarahnya. Bumi memiliki lapisan
atmosfer yang melindunginya dari dampak radiasi sinar matahari. Setiap hari, panas
matahari masuk ke bumi menembus lapisan atmosfir berupa radiasi gelombang pendek.
Sebagian diserap bumi, sisanya dipantulkan lagi ke angkasa. Pada lapisan atmosfer
Bumi tersebut, terdapat selimut gas yang biasa disebut Gas Rumah Kaca. Gas ini
berfungsi menahan panas Matahari agar tidak dilepas kembali seluruhnya ke angkasa,
sehingga matahari tetap hangat.

Selama bumi masih dalam temperatur 16 C, pemanasan bumi adalah hal yang baik. Tetapi
ketika terjadi peningkatan konsentrasi Gas Rumah Kaca yang melebihi batas normal,
panas bumi akan terperangkap dan tidak bisa dipantulkan lagi ke angkasa. Bumi akan
semakin panas.

0 komentar:

Posting Komentar

Pertanyaan, Komentar, Kritik dan Saran? Silahkan Berkomentar di kolom bawah ini!

No Spam, No Racist, No Porn.!!